Penyaluran Bantuan Pangan Dari Pemerintah di Desa Karangrejo

Jumat, 13 Desember 2024


KARANGREJO – Melalui perantara PT. Pos Indonesia, Pemerintah telah menyalurkan bantuan pangan berupa beras Bulog kepada kurang lebih 445 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) Desa Karangrejo.

Penyaluran bantuan pangan tersebut dilaksanakan di Pendopo Desa Karangrejo, Kecamatan Blimbingsari, Kabupaten Banyuwangi pada hari Kamis, (12/12/2024).

Dalam pelaksanaannya, terpantau petugas Kantor Pos bersama Perangkat Desa Karangrejo saling bekerja sama untuk membagikan bantuan pangan tersebut kepada para KPM yang sudah datang ke Pendopo Desa untuk mengambil jatah bantuan pangan mereka masing-masing.

Sedangkan untuk jatah pangan yang diterima oleh setiap KPM, adalah seberat 10 Kg.

Tentunya dengan disalurkannya bantuan pangan tersebut, pastinya menjadi sesuatu hal yang menggembirakan bagi para KPM Desa Karangrejo, karena bertepatan dengan waktu menjelang Nataru 2024 dimana beberapa harga bahan pokok mengalami kenaikan, para KPM tersebut malah mendapatkan bantuan pangan yang dapat membantu mengurangi beban kebutuhan pokok mereka masing-masing.




Bagikan Artikel :